Saibumi.com (SMSI), Kulonprogo - Warga di Bantaran sungai Serang, Bendungan Kidul, Bendungan, Wates Kulonprogo kemarin (Minggu 19/9/21) digegerkan penemuan mayat yang terapung sekitar pukul 16.30 WIB.
Suharto, Dukuh Bendungan Kidul yang mendapat laporan warganya langsung melaporkan hal tersebut kepada aparat kepolisian.
"Watawis tabuh 16.30 WIB warga laporan, menawi wonten tiyang wuda ing lepen, kadose sampun seda, wong mboten obah,” kata Dukuh Bendungan Kidul Suharto mengutip warga yang melaporkan atas penemuan dilokasi.
Suharto menjelaskan, semula pemancing melihat benda yang kelihatan mengapung, ternyata setelah didekati orang dimungkinkan sudah meninggal selanjutnya pemancing melapor ke warga dan warga lapor ke Dukuh. Dari Dukuh menginformasikan kepada pihak yang berwajib dan menghubungi PMI Kulonprogo.
Sementara Staf Humas PMI Kulonprogo Wisnu Rangga menjelaskan sewaktu melakukan evakuasi sangat sulit, sebab posisi mayat berada di pinggiran sungai dan bertebing air cukup dalam. Evakuasi menerjunkan satu Unit PMI Kulonprogo bersama Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kalurahan Bendungan.
“Saat ini mayat kami bawa ke Ruang Merta RSUD Wates, mayat berjenis laki laki umur kami kurang begitu pahan, nanti pihak Kepolisian akan menjelaskan,” katanya. (Tuti)
BACA JUGA: Gebrakan Serbuan Vaksinasi Korps Marinir Tni Al Sasar Terminal Remu Kota Sorong
merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.
1
Minggu, 26/11/2023 - Dibaca : 3708
2
Minggu, 26/11/2023 - Dibaca : 3697
3
Senin, 27/11/2023 - Dibaca : 3309
4
Senin, 27/11/2023 - Dibaca : 3258
5
Senin, 27/11/2023 - Dibaca : 3228
6
Senin, 27/11/2023 - Dibaca : 3198
BERLANGGANAN BERITA