Logo Saibumi

Perampokan di Bank Arta Kedaton Telukbetung, 2 Orang Dikabarkan Tertembak

Perampokan di Bank Arta Kedaton Telukbetung, 2 Orang Dikabarkan Tertembak

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Sebuah video yang menampilkan terjadinya perampokan yang terjadi di Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Arta Kedaton Makmur Bandar Lampung, viral di media sosial, Jumat (17/3/2023) pagi. 

 

Dalam video berdurasi 1.22 menit tersebut, memperlihatkan seorang pegawai BPR Arta Kedaton Makmur yang tertembak dilarikan ke rumah sakit terdekat. 

BACA JUGA: Gubernur Arinal Djunaidi Diusulkan Jadi Penerima Penghargaan Satyalencana Pembangunan dan Satyalencana Wira Karya, Paparkan Program Unggulan e-KPB kepada Tim Kepresidenan dan Kementan RI

 

Berdasarkan pantauan sekira pukul 10.05 Wib, di lokasi Jalan Laksamana Malahayati No.139, Kangkung, Kecamatan Bumi Waras, Kota Bandar Lampung terlihat petugas kepolisian lengkap sudah berada di tempat kejadian perkara (TKP). 

 

Menurut salah satu warga yang juga merupakan juru parkir Kris Raharja, berusia 30 tahun mengatakan bahwa pelaku dalam kejadian tersebut berjumlah satu orang. 

 

"Iya satu orang orang pelakunya, laki-laki," ungkapnya saat diwawancarai.

 

Lebih lanjut, Kris pun melihat pelaku berjalan ke arah Bank Arta dan seketika mengeluarkan senjata api.

 

"Jadi awalnya saya melihat pelaku berjalan ke arah Bank Arta saya di depan Bank Mayora. Tiba-tiba pelaku langsung mengeluarkan senjata api dan menembak security Bank Arta nah disitu saya teriak rampok-rampok," jelasnya. 

 

"Kalau saya enggak salah itu, ada 4 kali suara tembakan, jadi setelah security itu tertembak. Karyawan bank nya mau berusaha nolongin, tapi saya enggak liat persis kena ketembak atau enggak," sambungnya. 

 

Sementara itu, korban saat ini sudah diberikan pertolongan dan dibawa ke Rumah Sakit Budi Medika. 

 

Kejadian sempat menjadi pusat perhatian masyarakat sekitar dan warga yang melintas. Sampai kini, kasus tersebut masih ditangani aparat kepolisian Polresta Bandar Lampung. 

 

Saibumi.com akan meng-update apabila ada informasi dari pihak kepolisian. (*)

BACA JUGA: Gubernur Arinal Djunaidi Diusulkan Jadi Penerima Penghargaan Satyalencana Pembangunan dan Satyalencana Wira Karya, Paparkan Program Unggulan e-KPB kepada Tim Kepresidenan dan Kementan RI

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA