Logo Saibumi

Komunitas Bakti Kasih Kemanusiaan Jakarta Bersinergi dengan Wanita Katolik RI DPD Lampung dan Devosan Kerahiman Ilahi Keuskupan Tanjungkarang dalam Aksi Peduli Pembangunan Gereja Katolik St. Paulus.

Komunitas Bakti Kasih Kemanusiaan Jakarta Bersinergi dengan Wanita Katolik RI DPD Lampung dan Devosan Kerahiman Ilahi Keuskupan Tanjungkarang dalam Aksi Peduli Pembangunan Gereja Katolik St. Paulus.

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Devosan Kerahiman Ilahi Keuskupan Tanjungkarang dan Wanita Katolik RI DPD Lampung turut bersinergi dengan Komunitas Bakti Kasih Kemanusiaan ( KBKK) Jakarta dalam rangka aksi peduli pembangunan Gereja Katolik St Paulus, UP Jati Baru, dengan membuka bazar murah terbatas seperti bahan sembako dalam bentuk paket, baju, sandal, sepatu untuk warga dan pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga. Jumat 22 Maret 2024.

Untuk Paket sembako di peruntukkan bagi warga stasi dan warga non Katolik sekitar gereja. Sedangkan untuk pakaian, sepatu, sandal terbuka untuk warga setempat. Kedatangan Tim PDKI dan Wanita Katolik RI disambut oleh Pastor Paroki setempat yaitu RD. Markus Sumantri dan Tim KBKK yang sebelumnya sudah bermalam di UP Jati Baru.

BACA JUGA: Pakar Hukum Tata Negara Unila : Nanang Ermanto Masih Bisa Maju di Pilkada Lampung Selatan Tahun 2024

 

Kegiatan Bakti Kasih ini diawali dengan doa dan berkat oleh Pastor Markus Sumantri, serta serempak menyanyikan lagu "Dalam Yesus Kita Bersaudara". Adapun kegiatan Bakti Kasih ini adalah pemeriksaan kesehatan secara gratis yakni cek tensi darah, gula darah, dan konsultasi kesehatan oleh Tim KBKK Jakarta. Menyiapkan dan menjual pakaian dengan harga minimal Rp. 10.000 maksimal Rp. 20.000 begitu juga dengan harga jual sandal dan sepatu yang dijualkan oleh Wanita Katolik RI DPD Lampung kepada umat dan masyarakat yang hadir. Sedangkan paket Sembako 350 paket disiapkan oleh KBKK, PDKI Wanita Katolik RI DPD Lampung dan Tim Kecil Sr Vincentia HK dan kawan - kawan. Satu paket sembako berisi beras 3 kg, gula, teh, kecap, kopi, mie telor, tepung terigu dan minyak goreng dijual dengan harga Rp. 75.000 per paket.

 

Pamong III PDKI Antonia Sumita saat ditemui menyampaikan ada 359 paket sembako. 200 Paket sembako diantaranya datang dari KBKK Jakarta sedangkan 159 paket dari PDKI dan Wanita Katolik RI DPD Lampung dan Tim Kecil Sr. Vincentia HK dan kawan - kawan.

Hadir dalam kegiatan Bakti kasih ini semua Pamong PDKI Tresnaningsih Carlost, Suparmi, dan Antonia Sumita. dan tim, KBKK Jakarta, Ketua Presidium Wanita Katolik RI DPD Lampung Elisabeth Sri Puryanti.M.Pd. dan tim, serta Tim Kecil Sr. Vincentia HK dan kawan kawan.

 

Pamong I PDKI Tresnaningsih Carlost mengajak anggota PDKI untuk melakukan silih dalam mengisi masa Prapaskah dengan tujuan untuk berpartisipasi dalam Pembangunan gereja di UP Jati Baru. Mengajak umat turut berpartisipasi walau sekecil apapun sebagai persembahan wujud iman dimasa Prapaskah.

 

Suster Vincent HK dan Tim Kecil yang sejak awal diberi mandat Pastur Unit Jati Baru untuk mempersiapkan acara ini menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan penuh acara Bakti Kasih yang di prakarsai oleh KBKK Jakarta dan dalam pembicaraan dengan Bapak Uskup Vinsensius Setiawan Triatmojo, Uskup Keuskupan Tanjungkarang.


Menutup pembicaraan nya dengan menyampaikan rasa terimakasih kepada Wanita Katolik RI DPD Lampung dan PDKI telah mendukung penuh dengan kontribusi paket Sembako dan tenaga untuk penjualan barang - barang tersebut.

 

BACA JUGA: Pakar Hukum Tata Negara Unila : Nanang Ermanto Masih Bisa Maju di Pilkada Lampung Selatan Tahun 2024

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA