Logo Saibumi

Antisipasi Curanmor Saat Shalat Jum’at, Kapolsek TBU Ajak Yayasan Eben Haezer

Antisipasi Curanmor Saat Shalat Jum’at, Kapolsek TBU Ajak Yayasan Eben Haezer

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Wujudkan Toleransi antar Umat beragama serta bentuk keikutsertaan masyarakat untuk situasi yang aman, Robi Bowo Wicaksono, SH Kapolsek Teluk Betung Utara (TBU), ajak yayasan Eben Haezer dan Warga Kelurahan Kupang Kota.

 

Hal ini disampaikan pada giat silaturahmi dan pembinaan peyuluhan oleh Kapolsek Teluk Betung Utara bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Kupang Kota terhadap yayasan Eben haezer  (panti asuhan umat Kristen Protestan) di Jl.Patimura Gg.Guntur no.11 Kupang Kota Teluk betung utara Bandar Lampung, Jumat, (19/11/2021).

BACA JUGA: Disnaker : Sanksi Tegas Untuk Perusahaan Jika Masih Ada Peralatan Kerja Tidak Layak 

Kapolsek mengajak pihak yayasan Eben Haezer serta warga untuk mengantisipasi terjadinya Curanmor diwilayah Kelurahan Kupang Kota Teluk Bentung Utara Khususnya Shalat Jumat umat Muslim.

 

“Jadi ada yang menjaga kendaraan saat Umat Muslim menjalankan Ibadah Shalat Jumat, jadi akan aman jika ada yang menjaga,”jelasnya.

 

Menanggapi ajakan Robi, Ketua Yayasan Eben Haezer menyampaikan akan membantu dengan sukarela ikut serta dalam mengantisipasi terjadinya Curanmor pada saat pelaksanaan ibadah Shalat Jumat di Masjid Al-Mashoer.

“Pihak kami akan menempatkan  pengurus maupun anak asuh sebanyak 2 orang dilokasi tersebut untuk menjaga kendaraan jemaah muslimin yang sedang shalat yang parkir di depan Masjid Al-Mashoer,”tanggapnya.

 

Dalam kegiatan ini Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua RT setempat, Ketua Masjid, Ketua Yayasan Eben Haezer (*)

BACA JUGA: Disnaker : Sanksi Tegas Untuk Perusahaan Jika Masih Ada Peralatan Kerja Tidak Layak 

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA